Pj Bupati Pidie Resmikan Program Peurumoh RSUD TAS Beureunuen
Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kabupaten Pidie | Jumat, 2 Desember 2022 | Berita

Penjabat (Pj) Bupati Pidie, Ir H. Wahyudi Adisiswanto, M.Si., meresmikan Program Inovasi Peulayanan Trouk U Rumoh (Peurumoh) untuk Rumah Sakit Umum Daerah Tgk Abdullah Syafi’i (RSUD TAS) Beureunuen, Kamis (01/12/2022).
Dalam sambutannya, Wahyudi mengatakan, untuk RSUD TAS Beureunuen dapat menjadi role model pelayanan untuk rumah sakit lainnya sebagai upaya meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada RS.
“Melalui kesempatan ini kami berharap agar RSUD TAS Beureunuen dapat menjadi role model pelayanan untuk rumah sakit lainnya, dimana dengan pelayanan ini juga dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada rumah sakit serta menghasilkan keunggulan yang kompetitif melalui pelayanan yang berkualitas efektif dan efesien,” harap Pj Bupati.
Sementara itu, direktur RSUD TAS Beureunuen, dr H. Kamaruzzaman, M.Kes, menjelaskan, program Peurumoh sebagai salah satu peningkatan pelayanan di RSUD TAS yang diperuntukan kepada pasien yang mengidap kasus stunting di Kabupaten Pidie.
“Program inovasi ini untuk menekan jumlah kematian ibu dan bayi serta jumlah prevalensi balita yang mengalami stunting,” katanya.
Selain itu, tambah Kamaruzzaman, pada acara ini, turut juga dibarengi dengan peresmian ruang rawat inap yang sudah mangkrak selama 5 tahun dan pemberian santunan kepada yatim piatu.
“Untuk sementara waktu ruang rawat inap ini akan digunakan oleh para atlit PORA. Pada kesempatan ini juga dibarengi dengan santunan kepada yatim piatu,” jelasnya lagi.
Turut hadir pada peresmian sekaligus tinjauan layanan medis untuk kontingen PORA, Ketua DPRK Pidie, Mahfuddin Ismail, S.Pd.I., M.A.P., Kadinkes, dr Arika Husnayanti Aboebakar, SpOG (K), Dewan Pengawas RSUD TAS, Kapolres Pidie, Camat Mutiara dan Camat Mutiara Timur beserta unsur Forkopincam, dan Kapuskesmas Ujong Rimba.
Perlu diketahui, Peurumoh merupakan program inovasi RSUD TAS Beureunuen, berupa pelayanan sampai ke rumah pasien (antar jemput) atau dalam bahasa Aceh disebut dengan peulayanan Trouk U Rumoh disingkat dengan Peurumoh yang makna kata lainnya adalah perempuan (seorang ibu rumah tangga).
Tags Program Peurumoh RSUD TAS Beureunuen