Kapolda Aceh Tanam Bawang Perdana di Indrajaya, Pidie

Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kabupaten Pidie | Selasa, 27 Juli 2021 | Berita 

Kapolda Aceh, Irjen Pol Drs Wahyu Widada M Phil, akan menanam bawang merah perdana di Gampong Tuha Suwiek, Kecamatan Indrajaya, Pidie, Selasa (27/7/2021). Tanam bawang merah di areal sawah seluas puluhan hektare itu akan dilakukan bersama warga dan Kadin Aceh.

Wakil Ketua Umum Kadin Aceh Bidang Industri, Ir Zakaria A Gani mengatakan "Ini merupakan tanam raya yang dilakukan Pak Kapolda Aceh. Bantuan bawang merah itu dari Kadin Aceh yang bermitra dengan masyarakat dan kepolisian”. Ia menyebutkan, dalam tanam bawang merah perdana, Kapolda Aceh akan melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung mesin pengeringan bawang di lokasi yang sama.

Penanaman bawang merah dengan bermitra dengan masyarakat, sebagai bentuk untuk menumbuhkan semangat petani mengolah areal sawah tidur. Sehingga masyarakat yang berprofesi sebagai petani adanya aktivitas di saat tidak menanam padi, menyusul kekurangan air. Oleh karena itu, warga sangat bersemangat menyambut Kapolda Aceh yang melakukan tanam bawang perdana. 

Keuchik Tuha Suwiek, Wahyuni menjelaskan, tanam bawang merah bantuan Kadin Aceh sangat membantu petani.  Petani bisa belajar saat proses menanam bawang merah. Petani akan belajar mulai dari memilih bibit, pola tanam, merawat hingga proses penyimpanan bawang setelah dipanen.



Sumber : Serambinews
Tanggal : 27 Juli 2021

 

Tags Pidie  Kapolda Aceh  Tanam Bawang Perdana